KAB. CIREBON - Sebagai bentuk Sinegritas antara TNI - POLRI, Bhabinkantibmas Desa Tegalgubug Lor Polsek Arjawinangun Aipda Mukhamadi bersama Babinsanya ikut serta bergotong royong bersama para petani yang berlokasi di sawah Blok sawah dawa Desa Tegalgubug Lor. Jum'at (26/05/2023).
Di mana dalam kegiatan tersebut pada saat Bhabinkamtibmas Desa Kebonturi bersama Babinsanya menyambangi petani di sawah melihat sedang bergotong royong memperbaiki jalan tanggul sawah, sehingga dengan adanya kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Desa Tegalgubug Lor Aipda Mukhamadi bersama Babinsa ikut serta membantu dan bergotong royong dengan mengangkat besi besi tersebut untuk sarana dan keadaan jalan tanggul untuk akses jalan para petani yang hendak ke sawahnya masing masing.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol.Arif Budiman SIK MH melalui Kapolsek Arjawinangun Kompol H.Sayidi SH mengatakan sebagai bentuk Sinegritas TNI - POLRI, Bhabinkamtibmas Desa Tegalgubug Lor Bersama sama dengan Babinsanya ikut serta bergotong royong bersama petani dalam rangka perbaikan akses jalan tanggul di sawah yang terletak di Blok Sawa Dawa Desa Tegalgubug Lor, dengan demikian kedekatan antara TNI - POLRi bersama petani tersebut selalu ada di hati.
Agus